Artikel di bawah ini akan membahas tentang harga wajar saham CMRY (PT Cisarua Mountain Dairy Tbk) tahun 2022 berdasar Laporan Keuangan Q1 2022 yang diawali dengan

1. Sekilas laporan keuangan,

2. Kinerja saham

3. Rasio penting dan

4. Kesimpulan

1. Sekilas Laporan Keuangan

PT Cisarua Mountain Dairy Tbk atau CMRY sudah merilis laporan keuangan periode Q1 tahun 2022 dengan hasil yang sangat menggembirakan jika melihat dari sisi EPS karena EPSNya naik dari Rp 100 di Q1 2021 menjadi Rp Rp 136 di Q1 tahun 2022.

Pendapatan naik sebesar 106% dari Rp 712 miliar menjadi Rp 1.4 triliun.

Kenaikan pendapatan juga diikuti dengan kenaikan beban pokok pendapatan yang naik signifikan sebesar 118% dari Rp 374 miliar di tahun 2021 menjadi Rp 819 miliar di q1 tahun 2022  sehingga laba bruto periode 2022 naik menjadi Rp 650 miliar dibanding Q1 2021 sebesar Rp 337 miliar atau kenaikan sebesar 92.8%

Untuk laba tahun berjalan periode Q1 tahun 2022 sebesar Rp 269 miliar atau naik dari Rp 142 miliar atau kenaikan sebesar 89.4%.

2. Kinerja Saham

 

Harga saham tidak pernah mengkhianati kinerja perusahaannya. Seperti di CMRY ini dimana kenaikan EPS sebesar 36% diikuti dengan kenaikan harga sahamnya sebesar Rp 3940.

Tidak smapai disitu saja karena kinerja CMRY di periode Q1 2022 juga sangat cemerlang dengan kenaikan laba bersih sebesar 89.4%. Tentu saja apakah nanti CMRY akan naik lebih tinggi? Market yang akan menjawabnya

3. Rasio-Rasio Penting

Harga : 3940 (harga tanggal 06/06/2022)

EPS : 136 (annualized)

Book Value : 626 (annualized)

Harga Wajar : 1384 (Graham Number)

MOS : –

PEG Ratio : –

PER : 28.97

PBV : 6.29

GPM : 44.25%

NPM : 18.35%

ROE : 21.72%

4. Kesimpulan

Jika menggunakan EPS 136 dan Book Value 626 maka harga wajar saham CMRY menurut Graham Number sebesar 1384 berbanding dengan harga sekarang 3940.

Artinya CMRY sudah overvalue

Belajar Langsung Analisa Value Investing GRATIS Via Telegram di

Temukan Saham Fundamental Bagus, Undervalue dan Di Bawah Rp 1000/ lembar

Sumber :

(Sudah dibaca 100 kali, Yang membaca hari ini 1 orang)
Share:

Yuk share pendapatmu di bawah ini