BMSR Q2 2022 : Analisa Saham BMSR, Laba Bersih Naik 808.4%, Margin of Safetynya Masih Di Atas 50% Lho

Artikel di bawah ini akan membahas tentang harga wajar saham BMSR (PT Bintang Mitra Semestaraya Tbk) tahun 2022 berdasar Laporan Keuangan Q2 2022 yang diawali dengan

1. Sekilas laporan keuangan,

2. Kinerja saham

3. Rasio penting dan

4. Kesimpulan

1. Sekilas Laporan Keuangan

PT Bintang Mitra Semestaraya Tbk atau BMSR sudah merilis laporan keuangan periode Q2 tahun 2022 dengan hasil yang memuaskan . Berikut rangkuman dari topline hingga botom line laba rugi dan neraca BMSR

  • Pendapatan naik dari Rp 1.5 triliun => Rp 2.4 triliun =  61.9%.
  • Beban pokok pendapatan naik dari Rp 1.4 triliun => Rp 2.1 triliun = 52.2%.
  • Laba kotor naik dari Rp 119.1 miliar => Rp 329.2 miliar = 176.3% 
  • Laba usaha naik dari Rp 39.3 miliar => Rp 246.8 miliar = 528% 
  • Laba bersih periode berjalan diatribusikan ke pemilik entitas induk naik dari Rp 21.1 miliar => Rp 192 miliar = 808.4% 
  • Aset naik dari Rp 977.1 miliar => Rp 1.4 triliun dengan uang cash Rp 371.6 miliar
  • Hutang naik dari Rp 670.4 miliar => Rp 957.2 miliar
  • Ekuitas naik dari Rp300.7 miliar => Rp 492.6 miliar
  • EPS naik dari Rp 18 menjadi Rp 165 

2. Kinerja Saham

Kinerja perusahaan dari BMSR per Q2 2022 memang naik sangat signifikan dibanding Q2 2021.

Tapi jika sekilas melihat kinerja sahamnya ada 2 hal yang unik yaitu :

  1. Kinerja sahamnya sudah terbang tinggi hingga 357%. Entah apa yang melandasi kenaikan ini. Apa mungkin memang karena kinerja perusahaannya? Atau hanya sekadar goreng-gorengan bandar?
  2. Jika ditelusuri dalam jangka 3 bulanan, kinerja saham BMSR justru sedang arah downtren dengan harga tertinggi Rp 1180
Baca  TRJA Q2 2022 : Analisa Saham TRJA, Laba Bersih Naik 19.4%, Dan Sentimen Yang Membuat Harganya Turun

Apakah dengan kinerja perusahaan yang mencetak laba bersih 808.4% bisa mengangkat kembali harganya atau bahkan ARa? Atau justru malah turun tipis-tipis seperti ITMG? Semua tergantung market.

Apa prediksi saya? Tidak ada prediksi ya…Yang jelas kinerjanya meningkat pesat.

3. Rasio-Rasio Penting

Harga : 805 (harga tanggal 23/08/2022)

EPS : 301 (TTM)

Book Value : 424 (Q2 2022)

Harga Wajar : 1695 (Graham Number)

MOS : 53%

PEG Ratio : –

PER : 2.43

PBV : 1.89

GPM : 13.36%

NPM : 7.79%

ROE : 77.98%

4. Kesimpulan

Jika menggunakan EPS 301 dan Book Value 424 maka harga wajar saham BMSR menurut Graham Number sebesar 1695 berbanding dengan harga sekarang Rp 808.

Artinya BMSR masih sangat undervalue

Value : Ya

Growth : Tidak

Core : Tidak

Dapatkan analisa saham GRATIS Via Telegram di

Mau Konsultasi Saham Online Dengan GRATIS?

Temukan Saham Fundamental Bagus, Undervalue dan Di Bawah Rp 1000/ lembar

Sumber :

(Sudah dibaca 500 kali, Yang membaca hari ini 1 orang)

Yuk share pendapatmu di bawah ini